Rekomendasi 10 Es Krim & Minuman Asyik di Rumah Aja!
Halo semua. Mungkin kamu sekarang lagi nonton film atau drama di rumah? Atau lagi baca buku? Rekomen dong ke aku film, drama atau buku yang bagus hehehe. O iya, biasanya kalau sehabis makan siang terus gerah dan pengen segar-segar, pasti ingin es krim atau minuman dingin kan? Mau tahu apa saja yang enak di lidah buat menemani kamu? Langsung cek dibawah ini ya, rekomendasi 10 es krim & minuman asyik di rumah aja bagian 2! Artikelnya tidak panjang kok, simpel saja 😀
1. Birdy Latte Cafe
Minuman serbuk dengan harga murah, varian rasanya ada matcha, taro dan kopi (arabika-robusta). Aku pernah coba yang matcha dan taro, tapi hanya matcha yang sempat kufoto hahaha. Rasanya lumayan saja sih, tapi bolehlah. Pas aduk seperti tidak menyatu. Btw, ini produk dari Ajinomoto loh!
2. Aice Ice Milk Sandwich
Aice membuat inovasi dengan meluncurkan es krim berbentuk sandwich ala-ala Wall’s. Tapi isinya unik, rasa kacang merah dan beras ketan. Enak dan lembut. Sandwich-nya juga enak dan tidak keras. Isinya juga gede jadi pas untuk perut hehehe.
3. Joyday Mulberry Red Velvet
Joyday merupakan merk es krim baru di Indonesia. Walau begitu keunggulannya memiliki beragam rasa yang unik. Seperti yang sekarang, selain harga terjangkau mirip dengan Aice, rasanya juga lumayan. Es krim ini rasa mulberry dengan berlapis coklat putih dan kukis red velvet dengan saus lemon. Baru lihat kelihatan enak bukan? 😀
4. Haku Matcha
Merk es ala Jepang ini juga masih baru di Indonesia. Milik dari perusahaan Glico Wings, es berukuran 90ml ini berdesain unik dengan menggunakan dus sebagai pembungkus luarnya. Es krim dengan rasa matcha ini berlapis coklat sehingga kelezatannya memang tiada tara hahaha. Harganya lumayan 10ribuan untuk es dengan rasa yang enak ini. Oya, bagi kamu yang belum pernah dengar perusahaan Glico, yang membuat Pocky itu loh. Nah, Glico bekerjasama dengan Wings untuk membuat es krim ini 🙂
5. Wall’s Ice Cream Sandwich
Mirip dengan es krim sandwichnya Aice, tapi yang ini luarannya lebih lembut dan dalamannya lebih mudah meleleh. Uniknya untuk kulit sandwich-nya ada gambar komik yang berbeda dan menarik untuk dibaca. Aku beli yang rasa Thai Tea dan susu, lumayan sih rasanya hehehe.
6. Wall’s Cornetto Silverqueen
Perpaduan es Cornetto dengan Silverqueen, dengan renyahnya kacang mede, enak banget! Coklatnya lebih enak daripada biasanya. Wajib coba 😀
7. Wall’s Cornetto Strawberry Vanilla
Varian Cornetto ini standar dengan saus strawberry di atasnya. Tidak ada chococips tapi rasanya lumayanlah.
8. Wall’s Cornetto Unicorn
Varian Cornetto edisi khusus dengan warna yang menarik, terlebih untuk anak-anak. Mirip dengan warna-warni unicorn, perpaduan biru cerah dan ungu yang cantik. Rasanya juga tidak kalah enak, dengan marshmallow, cotton candy dan saus strawberry. Sayangnya ini es limited edition. Jadi harus cepat-cepat dibeli 🙂
9. Wall’s Cornetto Black Hojicha
Varian Cornetto satu ini memiliki rasa unik- teh hojicha (teh hijau sangrai) ala Jepang. Rasanya agak pahit tapi enak di lidah. Di atas es ini ada saus coklat dan taburan sereal berlapis coklat. Jadi manis pahit enak gimana gitu 😀
10. Wall’s Cornetto Love Daifuku
Mirip dengan varian Wall’s Cornetto Unicorn, ini masuk kategori es limited edition. Jadi kalau sempat lihat, langsung dibeli ya! Desain luarnya cantik ala-ala Jepang dan warnanya cerah. Rasanya juga enak, ini merupakan es stroberi dengan potongan mochi, saus stroberi dengan taburan kue rasa kacang merah. Cantik kan tampilannya?
Nah, itu dia rekomendasi 10 es krim dan minuman asyik di rumah aja bagian 2 buat kamu. Sambil ngemil, yuk dengar lagu-lagu ini. Sampai ketemu di rekomen yang lain, rencananya sih mie instan apalagi buat kamu yang ngekos dan bosan sama itu-itu aja 😀